Inspirasi Interior Rumah Minimalis dan Modern yang Menawan

Inspirasi Interior Rumah Minimalis dan Modern yang Menawan

Membangun rumah tidak hanya memerlhatikan fungsi setiap ruangan saja, namun anda juga perlu memikirkan interior rumah agar tertata rapi dan memberikan penampilan yang anda inginkan.

Desain interior rumah minimalis dan modern menjadi salah satu desain yang banyak digunakan di hunian masa kini, sebab mereka memaksimalkan penggunaan furniture yang multifungsi serta penyusunan barang yang tertata sehingga rumah terlihat lebih luas.

Karenanya berikut beberapa rekomendasi interior rumah minimalis dan modern yang cocok bagi hunian kekinian yang bisa digunakan dalam jangka waktu lama.

Desain Interior Rumah Serba Putih

Desain Interior Rumah Serba Putih

Warna putih menjadi salah satu pilihan terbaik untuk membangun desain interior rumah minimalis dan modern, sebab mereka dapat menyatu dengan berbagai warna furniture serta menjadi warna dasar saat tembok rumah dibangun sehingga anda tidak perlu mengecat ulang untuk mendapatkan warna yang diinginkan.

Di sisi lain, penggunaan warna putih juga dapat membuat rumah anda terlihat lebih luas dan bercahaya karena kemampuannya untuk memantulkan cahaya yang lebih baik dibandingkan warna lainnya, sehingga bisa lebih menghemat energi penggunaan lampu.

Berbagai desain interior modern juga banyak menggunakan warna putih sebagai warna dasarnya, misalnya saja scandinavian, kontemporer, industrial, japandi, dan lain sebagainya.

Banyak orang yang mengatakan bahwa penggunaan warna putih di desain interior rumah akan menyebabkan kebosanan, namun dengan sentuhan yang tepat anda bisa menjadikan warna ini sebagai pendukung interior rumah anda.

Karenanya berikut berbagai rekomendasi penataan rumah minimalis dan modern dengan warna putih yang anti bosan.

Penggunaan Warna Putih untuk Tembok dan Furnitur

Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk menciptakan desain interior rumah serba putih adalah menggunakan warna putih di seluruh bagian rumah, baik untuk tembok atau furniture yang dimiliki.

Dengan menggunakan warna yang sama untuk tembok atau furniture, maka akan memudahkan anda dalam memilih barang yang dibutuhkan sehingga anda tidak perlu susah payah untuk menyelaraskan dengan warna lainnya.

Selain itu, anda juga dapat dengan mudah mencari jenis furniture warna putih, baik yang menggunakan desain modern atau tradisional, sehingga anda tidak perlu kebingunan mencari mebel yang sesuai kebutuhan.

Keuntungan lainnya dari menggunakan warna serba putih di tembok atau furniture rumah adalah kesan luas dan terang yang didapatkan, sehingga cocok bagi anda yang memiliki hunian yang memiliki ukuran yang relatif kecil.

Padukan dengan Warna Lainnya

Penggunaan warna putih di desain rumah terkadang dianggap membosankan oleh banyak orang karena menggunakan satu jenis warna saja.

Sehingga untuk menghilangkan anggapan tersebut maka anda bisa menambahkan warna lain untuk mempercantik ruangan anda.

Misalnya saja menggunakan paduan warna coklat muda atau emas untuk membeirkan kesan mewah, warna hijau yang terkesan natural, atau warna biru yang memberikan kesan lautan sehingga anda bisa memadukannya dengan suasana yang diinginkan.

Perpaduan warna ini juga bisa anda terapkan di bagian dinding rumah atau furniture yang dimiliki sehingga terlihat selaras satu sama lain.

Sayangnya beberapa warna khusus seperti hijau atau biru mungkin akan sulit ditemukan di penjual furniture atau mereka tidak memiliki model atau fungsi yang anda inginkan, sehingga anda perlu bekerja keras untuk mencari mebel yang diinginkan dengan warna yang sesuai.

Gantungkan Karya Seni di Dinding

Meskipun desain interior rumah minimalis dan modern identik dengan tampilan yang bersih, namun bukan berarti anda tidak bisa menggantungkan berbagai karya seni yang mencerminkan diri anda di rumah.

Dengan pemilihan karya seni berupa patung, dekorasi, atau lukisan yang sesuai, maka anda akan mendapatkan kesan modern, klasik, atau tradisional sehingga dapat menonjolkan kepribadian anda.

Namun, untuk mendapatkan kesan minimalis dan modern di rumah anda, maka ada baiknya untuk melakukan berbagai pertimbangan dalam memilih karya seni di hunian anda.

Misalnya saja adalah dengan memilih karya seni yang tidak terlalu besar di rumah anda, hal ini dilakukan agar dekorasi tersebut tidak menjadi pusat perhatian banyak orang serta keindahan rumah anda terbagi secara rata.

Selain itu, perhatikan juga desain dekorasi yang akan anda pilih, pastikan mereka selaras dengan desain rumah yang ingin anda tonjolkan di hunian anda sehingga tidak terlihat mencolok di antara bagian rumah lainnya.

Bagian paling penting dalam memilih karya seni di dinding adalah penempatan dekorasi tersebut, apakah anda hendak menempatkannya di dinding, meja, atau sudut ruangan lainnya.

Apabila anda hendak memasangnya di bagian meja atau sudut ruangan lainnya, pastikan karya seni tersebut tidak mudah pecah saat tersenggol sehingga memberikan keamanan bagi penghuni rumah atau tamu saat berkunjung ke rumah anda.

Penggunaan Bahan Alami

Selain menggunakan warna dinding dan dekorasi yang sesuai, menggunakan bahan alami juga bisa menjadi ide bagus untuk meningkatkan penampilhan desain interior rumah minimalis dan modern.

Penggunaan bahan alami ini bisa anda lakukan dengan menggunakan dekorasi rumah yang bertekstur atau tumbuhan asli atau palsu, sehingga meningkatkan kesan natural di rumah anda.

Guna mendapatkan kesan natural tersebut, anda juga bisa mendapatkannya dengan mudah dan dapat memadukan berbagai bahan di satu ruangan.

Misalnya saja untuk penggunaan dekorasi rumah yang bertekstur, anda bisa menempatkannya di sekat ruangan atau furniture yang dimiliki sehingga memberikan kesan mewah di furniture anda.

Selain itu, tampilan bertekstur tersebut juga bisa anda dapatkan di bagian lantai rumah, dimana anda bisa menggunakan jenis lantai kayu yang tidak hanya memberikan kesan hangat namun juga kesan tradisional dan mewah dari desain bertekstur di bagian lantai.

Sedangkan untuk pemilihan tumbuhan untuk ruangan, anda bisa menggunakan jenis tumbuhan palsu yang memberikan perawatan yang lebih mudah sehingga tidak memakan waktu.

Tidak hanya itu, anda juga bisa memilih warna yang beragam sesuai keinginan sehingga desain ruangan anda tidak terlihat membosankan serta memiliki ukuran yang variatif sehingga bisa anda letakkan di berbagai tempat yang diinginkan.

Pastikan juga tumbuhan palsu tersimpan di bagian yang memiliki banyak pencahayaan sehingga menghindari timbulnya nyamuk yang mengganggu di musim penghujan.

Gunakan Konsep Terbuka

Desain rumah minimalis dan modern identik dengan kesan luas sehingga memudahkan penghuni rumah untuk berkegiatan sehari-hari.

Sehingga untuk mewujudkan desain tersebut maka anda bisa menggunakan konsep terbuka dimana anda memberikan ruang khusus di bagian tengah ruangan yang bisa berfungsi sebagai tempat aktivitas penghuni rumah.

Anda juga bisa menempatkan berbagai perabotan dan dekorasi rumah di bagian pinggir dinding, sehingga memberikan kesan luas dan lebar di hunian anda.

Pastikan juga untuk memilih ukuran jendela yang luas sebagai sumber pencahayaan yang dapat memberikan kesan luas di rumah anda.

Penggunaan Furniture Kayu

Di tengah gempuran furniture modern yang memiliki warna dan desain yang beragam, furniture dari bahan kayu masih menjadi primadona di kalangan banyak orang.

Hal ini dikarenakan mereka memberikan kesan hangat dan klasik di waktu yang bersamaan sehingga cocok bagi anda yang ingin memiliki interior rumah mewah.

Di sisi lain, seiring dengan berjalannya waktu dan perubahan trend yang berkembang cepat, kini anda juga dapat dengan mudah menemukan furniture kayu dengan desain yang modern sehingga cocok bagi anda yang ingin mendapatkan kesan hunian masa kini yang tidak ketinggalan.

Sehingga menggunakan furniture kayu tentu saja cocok bagi anda yang ingin mendapatkan kesan mewah atau tradisional di hunian yang anda miliki.

Penggunaan Bahan Marmer

Marmer menjadi salah satu bahan yang banyak digunakan di berbagai hunian modern saat ini, sebab mereka memiliki warna dan tektur yang beragam, sehingga cocok apabila anda ingin mendapatkan kesan modern atau tradisional sesuai keinginan.

Di sisi lain, penggunaan bahan marmer identik dengan hunian mewah dan modern sehingga cocok bagi anda yang ingin mendapatkan kesan tersebut di hunian yang miliki.

Tidak hanya itu, anda bisa menggunakan bahan marmer di berbagai sudut ruangan, baik sebagai pelapis dinding atau lantai rumah sehingga anda bisa menggunakannya sesuai kebutuhan.

Meskipun begitu, salah satu pertimbangan yang perlu dipikirkan dalam membangun interior rumah dari bahan marmer adalah biaya yang perlu dikeluarkan.

Hal ini dilakukan mengingat harga marmer yang beragam tergantung dari kualitas yang dimiliki serta tampilan yang dimiliki, sehingga anda perlu mempertimbangkan sesuai dengan budget yang dimiliki seblum memutuskan untuk menggunakannya.

Gunakan Jenis Pencahayaan yang Sesuai

Meskipun interior rumah dominasi putih identik dengan tampilan yang terang, namun bukan berarti anda tidak memerlukan pencahayaan di rumah anda.

Hal ini dilakukan mengingat pencahayaan tersebut akan membantu menerangi rumah anda di malam hari dengan berbagai jenis penerangan.

Di sisi lain, jenis dan desain lampu saat ini juga lebih beragam, mulai dari lampu gantung atau lampu meja, sehingga anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan serta penampilan yang ingin anda tampilkan di hunian anda.

Apabila anda ingin mendapatkan kesan yang mewah dan klasik, maka anda bisa menggunakan jenis lampu gantung dimana mereka memiliki desain yang beragam sehingga bisa anda pilih sesuai interior rumah anda.

Namun, apabila anda menginginkan kesan modern maka menggunakan lampu lantai bisa menjadi pilihan terbaik, dimana anda bisa menempatkannya di sudut ruangan atau menempelkannya di dinding rumah, sehingga memberikan kesan modern dan hangat di rumah anda.

Dalam pemilihan jenis lampu, anda juga perlu mempertingkatkan tingkat penerangan di rumah anda, apakah anda ingin lampu dengan warna yang hangat, terang, atau redup, dimana setiap warna memberikan kesan yang berbeda di ruangan anda.

Desain Interior Rumah Industrialis

Desain Interior Rumah Industrialis

Interior rumah industrial identik dengan tampilan bangunan yang belum jadi sebab mereka terinspirasi dari interior pabrik yang terbuka, meskipun begitu kini banyak orang yang menggunakan gaya rumah ini untuk mendapatkan hasil tampilan rumah yang berbeda.

Di sisi lain, desain industrialis juga dapat beradaptasi ke jenis tampilan lainnya, seperti gaya minimalis yang banyak digunakan oleh pemilik rumah saat ini.

Karenanya untuk mendapatkan hasil tampilan rumah industrialis yang sesuai keinginan, berbagai tips dan trik berikut bisa anda gunakan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Gunakan Warna Dinding yang Gelap

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan desain interior rumah industrialis adalah menggunakan warna dinding yang gelap.

Dimana warna tersebut bisa anda dapatkan dengan memakai warna tembok abu-abu di berbagai sudut ruangan, meskipun begitu anda juga bisa menggunakan warna lainnya seperti warna putih agar dinding rumah anda tidak terlihat mononton.

Penggunaan warna gelap ini juga bisa anda terapkan di furniture yang anda miliki, sehingga terlihat selaras dengan warna tembok yang anda gunakan.

Namun, anda juga bisa mencocokkan warna tembok dengan furniture dengan corak yang sama, sehingga anda tidak perlu kebingungan untuk memilih warna yang selaras satu sama lain.

Penggunaan Nuansa Natural 

Meskipun interior rumah industrialis identik dengan warna gelap, namun bukan berarti anda tidak bisa memberikan sentuhan yang berwarna di rumah anda.

Salah satu caranya adalah penggunaan nuansa natural di rumah anda yang bisa anda dapatkan dari tumbuhan asli dan palsu, atau furnitur dari kayu.

Penggunaan nuansa natural tidak hanya mempercantik tampilan rumah industrialis saja, namun juga memberikan kesan segar di hunian anda sehingga membuat anda lebih betah untuk berkegiatan di dalam rumah.

Guna mendapatkan kesan natural di interior rumah indutrialis, anda bisa menempatkan tumbuhan asli atau palsu di berbagai sudut ruangan dengan warna yang berbeda-beda sehingga memberikan kesan alami di rumah anda.

Berbeda dengan interior rumah minimalis dan modern yang menggunakan ukuran tumbuhan yang kecil, anda bisa menempatkan jenis tumbuhan yang besar di dalam rumah industrialis anda sehingga rumah terlihat lebih segar dan hijau.

Sedangkan untuk penggunaan furnitur dari kayu, anda bisa menggunakan desain furnitur modern atau tradisional, sehingga bisa anda pilih sesuai dengan tampilan rumah yang anda inginkan.

Kelebihan dari desain furnitur modern dibandingkan tradisional adalah mereka memiliki warna dan desain yang beragam serta memiliki multifungsi pada satu mebel, sehingga anda mendapatkan keuntungan yang lebih.

Penggunaan desain furnitur modern yang lebih cerah juga dapat mempercantik tampilan rumah industrialis anda sehingga terlihat lebih berwarna dibandingkan menggunakan desain furnitur tradisional.

Gunakan Material Bahan Bangunan

Desain interior rumah industrialis yang identik dengan tampilan ala pabrik tentunya tidak lengkap apabila tidak menggunakan material bahan bangunan sebagai dekorasi rumah.

Uniknya penggunaan material bahan bangunan sebagai interior rumah industrialis bisa diterapkan di berbagai bagian rumah sehingga dapat mempercantik tampilan hunian.

Misalnya saja, anda bisa menggunakan bahan bangunan berupa batu bata merah atau coklat yang bisa dipasang di bagian meja, sehingga menonjolkan kesan industrialis yang kuat.

Selain itu, anda juga bisa menggunakan jenis bahan bangunan dari berbagai jenis batu untuk mempercantik ruangan anda, serta bisa digunakan sebagai dekorasi ruangan yang menarik perhatian.

Selain itu, kayu menjadi salah satu jenis material bahan bangunan yang banyak digunakan di desain interior rumah industrialis, sebab mereka memiliki warna dan tekstur yang beragam, serta mudah dipasang di berbagai sudut rumah untuk mempercantik rumah anda.

Namun, agar penggunaan material bahan bangunan sebagai desain interior rumah industrialis bisa digunakan dalam jangka waktu lama, anda juga perlu merawatnya secara rutin agar bisa bertahan dalam waktu lama.

Misalnya saja untuk bahan kayu, anda bisa menyemprotkan obat anti rayap secara rutin di bagian kayu yang dibutuhkan, sehingga terhindar dari serangan serangga yang dapat merusak furnitur rumah anda.

Selain itu, pastikan juga untuk memastikan furnitur yang dipilih tidak diletakkan di bagian yang lembab sehingga dapat mengurangi kekuatan mebel dan mengundang rayap untuk datang.

Berbagai inspirasi interior rumah ini bisa diwujudkan bersama dengan jasa desain interior yang tepat, salah satunya adalah Dandanoma yang menawarkan layanan terbaik dengan ahlinya yang bisa dihubungi di http://wa.me/62859106509858


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *