Mudah dan Efektif, 11 Cara Usip Rayap di Lemari

Mudah dan Efektif, 11 Cara Usip Rayap di Lemari

Memiliki lemari kayu menjadi pilihan banyak orang karena mereka mempunyai kapasitas penyimpanan yang besar, sehingg bisa menampung lebih banyak barang.

Di sisi lain, lemari kayu memiliki tampilan yang estetik serta bisa dipilih sesuai kepribadian dan gaya hunian yang dimiliki, mau model yang modern atau tradisional? semua bisa dipilih pada lemari kayu.

Meskipun lemari kayu memiliki tampilan yang menarik serta penyimpanan yang besar, namun mereka juga memiliki kekurangan, salah satunya adalah menjadi sasaran empuk rayap.

Hal ini dikarenakan lemari kayu memiliki bahan yang mengundang rayap untuk menikmatinya, apalagi jika anda menggunakan lemari tradisional yang memikat perhatian jenis serangga ini.

Meskipun begitu, anda masih bisa mengatasi masalah rayap di lemari dengan solusi yang tepat guna, baik secara moden atau tradisional untuk hasil yang penghilangan serangga yang bersih.

Beri Jarak Antara Lemari Kayu dan Tembok

Beri Jarak Antara Lemari Kayu dan Tembok

Ukuran ruangan yang tidak terlalu besar menjadikan banyak orang berkreasi untuk memasukkan berbagai barang yang dimiliki dengan tertata rapi agar penghuni bisa memiliki ruang gerak yang cukup.

Salah satu cara yang dilakukan untuk menghemat luas ruangan adalah menempelkan bagian lemari kayu dengan tembok secara berhimpitan, sehingga anda masih memiliki tempat untuk menaruh barang lainnya sehingga ruangan masih terlihat luas.

Cara ini juga banyak dilakukan mengingat lemari kayu memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga dibutuhkan penempatan yang tepat agar tidak memakan banyak tempat.

Meskipun begitu, penempatan lemari kayu dengan tembok juga menimbulkan masalah, salah satunya adalah menjadi tempat berkembang biaknya rayap di lemari kayu yang menyembabkan tempat penyimpanan ini mengalami pengeroposan tanpa diduga sebelumnya.

Masalah ini bisa terjadi apabila tembok anda memiliki kelembaban yang tinggi dan berbatasan langsung dengan area luar ruangan, sehingga bisa mempercepat kelembaban tersebut dan menyebabkan rayap berkembang biak dengan cepat.

Hal ini juga akan menyebabkan lemari kayu terkena imbasnya dengan keberadaan rayap di lemari kayu yang tumbuh dan berkembang di tempat tersebut yang menggerogoti lemari dan isinya dalam waktu cepat.

Sehingga penting bagi anda untuk memberikan jarak antara lemari kayu dengan tembok sehingga tidak menjadi penyebab timbulnya rayap di lemari yang merugikan penghuni rumah.

Gunakan Pengganjal Lemari di Lantai Kayu

Gunakan Pengganjal Lemari di Lantai Kayu

Penggunaan lemari kayu banyak digunakan pada hunian modern saat ini, sebab mereka memiliki tampilan yang estetik serta cocok untuk berbagai gaya rumah sehingga dapat meningkatkan keindahan hunian.

Tidak hanya itu, lemari kayu juga memberikan rasa hangat yang nyaman di musim hujan serta rasa sejuk di musim kemaru, sehingga cocok untuk hunian di daerah tropis yang memiliki pergantian cuaca yang ekstrim.

Namun, dibalik kecantikan yang dimilikinya, penggunaan lantai kayu juga bisa menyebabkan masalah lain apabila anda menggunakan jenis lantai yang tidak terlalu baik.

Salah satunya adalah bisa menyebabkan timbulnya rayap di lemari kayu yang bisa terjadi sebab memiliki daya tahan yang kurang baik serta mengundang rayap untuk datang.

Sehingga untuk mencegah masalah tersebut datang dan menghancurkan lemari kayu yang anda miliki, maka ada baiknya untuk memberikan ganjalan kayu sebagai pembatas antara lemari dan lantai kayu.

Cara ini dilakukan agar rayap tidak langsung menggerogoti lemari anda saat serangan terjadi sehingga menyelamtakan dan mengamankan dokumen yang anda simpan di tempat tersebut.

Pencegahan lainnya yang bisa dilakukan untuk mencegah timbulnya rayap di lemari adalah memilih jenis lantai yang baik meskipun anda perlu merogoh kocek yang cukup dalam untuk mendapatkannya, namun anda akan mendapatkan kualitas dan keamanan dari serangan rayap dalam jangka waktu lama.

Bersihkan Rayap di Lemari dengan Air Beras

Bersihkan Rayap di Lemari dengan Air Beras

Menjadi masyarakat Indonesia tentunya tidak lengkap apabila menikmati makanan tanpa adanya nasi, sebelum dimasak menjadi makanan pokok utama, beras akan dicuci berulang kali agar membersihkan dari serangga yang masuk sehingga hasil nasi menjadi lebih bersih dan sehat.

Air cucian beras yang didapatkan biasanya tidak dibuang secara langsung, namun digunakan untuk menyuburkan tanaman, kosmetik alami untuk kulit atau juga bisa digunakan untuk pembersihan barang di rumah.

Salah satunya adalah berfungsi untuk menghilangkan rayap di lemari dengan mudah dan cepat serta tidak memakan banyak biaya karena didapatkan dari hasil pencucian beras.

Cara penggunaan air beras untuk mengusir rayap di lemari kayu juga cukup mudah, dimana anda bisa menyemprotkannya di bagian tertentu yang telah ditandai sebagai tempat berkembangnya serangga ini.

Semprotkan air beras sampai lemari kayu terasa basah, maka tidak lama anda akan mendapati rayap akan keluar dari sarangnya sehingga tempat tersebut bebas serangga.

Ulangi kegiatan tersebut secara rutin agar lemari kayu tidak kembali datang sehingga memberikan keamanan pada tempat penyimpanan yang anda miliki.

Gunakan Obat Anti Rayap

Keberadaan rayap di lemari yang mengganas biasanya tidak bisa diatasi dengan cara tradsional saja, namun anda juga perlu menggunakan bantuan obat anti rayap yang memiliki berbagai kandungan bahan aktif sehingga memberikan hasil yang maksimal.

Kelebihan lainnya dari menggunakan obat anti rayap adalah anda tidak perlu melakukan penggabungan beberapa bahan, sehingga lebih mudah dan simpel digunakan.

Tidak hanya itu, anda juga dapat dengan mudah menemukan obat anti rayap dengan membelinya secara daring atau mengunjungi supermarket bahan banguna yang menyediakan berbagai alat kebersihan rumah tangga yang lengkap.

Penggunaan obat anti rayap untuk pengusiran serangga juga cukup mudah, dimana anda hanya perlu menyemprotkannya ke area lemari kayu yang telah dihuni oleh rayap, semprotkan secukupnya sampai anda melihat sejumlah rayap keluar sehingga menjadi bukti bahwa obat tersebut bekerja secara maksimal.

Apabila penyemprotan berhasil dilakukan maka tunggu beberapa saat sampai asap dan bau yang dihasilkan telah habis sehingga anda bisa membersihkan bagian lemari kayu yang telah dirusak oleh rayap.

Lakukan penyemprotan obat anti rayap ini secara rutin agar serangga ini tidak kembali ini sehingga memberikan perlindungan yang aman untuk lemari anda agar bisa bertahan lama.

Bagian paling penting yang perlu dilakukan sebelum menyemprotkan obat anti rayap adalah memastikan menggunakan bahan pelindung khusus seperti masker agar asap dan bau yang dihasilkan tidak mengganggu bagian pernafasan anda.

Selain itu, lakukan juga pembersihan dengan air mengalir serta sabun cuci agar bau yang dihasilkan cepat hilang dan tidak terkontaminasi dengan bahan lainnya.

Buat Jebakan Kardus

Buat Jebakan Kardus

Salah satu sasaran yang dituju oleh rayap di lemari adalah buku atau beberapa dokumen yang terbuat dari kertas, sehingga tidak mengherankan apabila jenis barang ini banyak diincar rayap di lemari.

Meskipun begitu, kesukaan rayap terhadap bahan kertas juga menguntungkan bagi anda, sebab anda bisa memanfaatkannya untuk menjebak rayap untuk keluar dari sarangnya menggunakan kardus.

Salah satu cara yang bisa digunakan adalah meletakaan kardus besar di lemari yang dihinggapi rayap, tidak perlu menunggu lama maka anda dapat melihat rayap berkumpul di tempat tersebut.

Setelah anda memastikan banyak rayap berkumpul maka anda bisa membuang dan membakar kardus tersebut agar mereka tidak kembali ke rumah anda.

Setelah kegiatan ini dilaksanakan, anda juga perlu membersihkan bagian lemari yang terkena rayap dengan menyapu dan membersihkan bagian yang dimakan rayap untuk memastikan tidak ada serangga yang tersisa.

Selain itu, semprotkan juga obat anti rayap ke bagian tersebut untuk memastikan rayap telah terusir bersih sehingga mereka tidak muncul lagi ke lemari anda.

Sebarkan Kapur Barus di Lemari Kayu

Sebarkan Kapur Barus di Lemari Kayu

Kapur barus biasanya digunakan sebagai alat pembersihan di rumah sebab memiliki fungsi untuk mengusir serangga serta mengurangi kelembaban ruangan, sehingga area tersebut terasa lebih segar dan tidak terasa pengap.

Aroma wangi yang dihasilkan oleh kapur barus serta warna yang dimiliki juga menjadikan kapur barus sebagai penghias ruangan yang cantik dan menyegarkan mata.

Di sisi lain, kapur barus juga memiliki fungsi untuk menghilangkan rayap di lemari berkat bau yang dimiliki, sehingga hasilnya pun lebih efektif serta aman untuk digunakan dalam jangka waktu lama karena tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya.

Cara penggunaan kapur barus juga cukup mudah, dimana anda cukup meletakann sejumlah kapur barus di sudut lemari sehingga dapat mengusir rayap yang datang.

Anda juga perlu mengganti kapur barus secara rutin mengingat mereka mudah menguap terkena udara, sehingga anda perlu menggantinya dengan yang baru dalam jangka waktu tertentu.

Kapur barus mungkin memberikan efek wangi yang menempel di pakaian anda, sehingga ada baiknya untuk meletakkan kapur barus di tempat tertentu agar baunya tidak terlalu menyebar terlalu banyak.

Nyalakan Lampu Ultra Violet

Nyalakan Lampu Ultra Violet

Perkembangan zaman yang semakin modern, menjadikan banyak orang memiliki banyak cara untuk melakukan pengusiran serangga agar rumah anda semakin aman dan nyaman untuk ditinggali dalam jangka waktu lama.

Salah satunya adalah menggunakan Lampu Ultra Violet, dimana jenis lampu ini memancarkan cahaya khusus yang dapat mengusir serangga dengan aman, sehingga anda tidak perlu mengeluarkan bahan tradisional atau obat anti rayap untuk melakukan pengusiran serangga.

Cara penggunaan lampu ultra violet ini juga cukup mudah, dimana anda cukup meletakannya ke bagian ruangan yang memiliki berbagai lemari atau furnitur kayu, pancaran sinar dalam jangka waktu secara teratur akan membantu pengusiran serangga secara efektif serta lebih aman bagi kesehatan.

Di sisi lain agar penggunaan lampu ultra violet semakin aman, maka anda bisa menghindari dari jangkauan anak-anak agar lampu tetap aman.

Anda juga bisa memilih jenis lampu ultra violet yang sesuai kebutuhan dan keinginan sehingga biaya pembelian yang dikeluarkan tidak terlalu banyak.

Gunakan Air Garam

Gunakan Air Garam

Air garam menjadi salah satu bahan utama bumbu dapur yang dapat digunakan untuk menyedapkan rasa makanan agar lebih lezat, meskipun begitu garap juga banyak digunakan sebagai solusi pembersihan rumah dengan bahan yang murah.

Salah satunya adalah digunakan untuk mengusir rayap di lemari agar mereka bisa menghilang dengan perlahan sehingga tidak merusak kekuatan lemari anda.

Cara penggunaan air garam untuk membersihkan rayap di lemari juga cukup mudah, anda hanya perlu mencampurkan sejumlah garam ke dalam air dengan ukuran tertentu, kocoklah botol tersebut agar bahan lebih merata.

Jika sudah selesai, maka anda bisa melanjutkannya dengan menyemprotkan cairan air garam tersebut ke area lemari yang dimangsa oleh rayap sampai terasa basah sehingga mereka bisa menghilang dengan perlahan.

Apabila area tersebut sudah ditinggalkan oleh rayap, maka anda bisa melanjutkan untuk membersihkan bagian lemari yang sudah digerogoti oleh serangga tersebut agar tidak meninggalkan sisa kotoran yang tertimbun yang menimbulkan bau di lemari anda.

Pastikan juga untuk melakukan penyemprotan secara rutin agar rayap di lemari tidak kembali datang serta memberikan keamanan lebih bagian lemari anda.

Kelebihan lainnya dari menggunakan air garam sebagai pengusir rayap di lemari adalah anda tidak perlu merogoh kocek yang dalam untuk membelinya sebab bahan tersebut sudah tersedia di rumah anda serta aman digunakan sehingga anda tidak perlu menggunakan pelindung khusus saat melakukan penyemprotan.

Letakkan Lemari Pada Suhu Dingin

Letakkan Lemari Pada Suhu Dingin

Meskipun rayap terkenal berkembang di suhu udara yang lembab, namun mereka kurang menyukai suhu udara yang ekstrim, seperti cuaca yang terlalu panas atau dingin.

Sehingga apabila anda memiliki lemari penyimpanan yang khusus untuk menyimpan dokumen-dokumen berharga, maka anda bisa menaruhnya di ruangan dengan suhu udara dingin.

Cara ini dilakukan agar lemari anda terbebas dari rayap, mengingat jenis serangga ini kurang menyukai suhu udara yang terlalu dingin, sehingga rayap sulit berkembang di tempat tersebut.

Sayangnya, meskipun cara tersebut efektif untuk mengusir dan mencegah rayap di lemari, namun anda harus siap dengan biaya tagihan listrik yang meningkat, sehingga akan merugikan anda apabila digunakan dalam jangka waktu panjang.

Meskipun begitu, solusi ini mungkin digunakan oleh perusahaan yang menyimpan arsip perusahaan berup dokumen sehingga bisa aman dalam jangka waktu lama.

Pilih Jenis Kayu yang Berkualitas

Pilih Jenis Kayu yang Berkualitas

Meskipun kehadiran kayu di lemari berasal dari udara yang lembab, namun masalah ini tidak akan terjadi apabila anda menggunakan jenis lemari kayu yang baik.

Hal ini dilakukan karena tidak semua kayu disukai oleh rayap karena serat kuat yang dimiliki serta bau yang ditimbulkan, sehingga mereka kurang menikmati lemari dari jenis kayu tersebut.

Sehingga sebelum memilih lemari kayu untuk penyimpanan barang, penting bagi anda untuk mengetahui jenis kayu yang kurang disukai oleh rayap sehingga barang pribadi anda tetap aman.

Beberapa jenis kayu yang kurang disukai oleh rayap adalah kayu jati, kayu merbau, kayu sengon, serta kayu ulin, dimana jenis kayu ini biasa digunakan sebagai lemari penyimpanan dengan harga yang cukup mahal namun memiliki ketahanan yang cukup baik.

Guna mendapatkan jenis kayu untuk lemari yang diinginkan dan bisa bertahan lama, maka anda bisa menanyakan lemari dengan jenis kayu tertentu ke penjual serta melihat kualitas dan bahan yang dimiliki sebelum melakukan pembelian.

Perbanyak Jumlah Jendela

Perbanyak Jumlah Jendela

Salah satu penyebab timbulnya rayap di lemari adalah keberadaan udara yang lembab yang bisa ditimbulkan dari jumlah jendela yang kurang serta tinggi langit-langit rumah yang pendek.

Sehingga untuk mengatasi masalah rayap di lemari karena udara lembab, anda bisa mengatasinya dengan menambah jumlah jendela di area ruangan anda, sehingga kelembaban udara lembab akan berkurang yang akan menyebabkan rayap tidak tertarik untuk berkunjung ke rumah anda.

Kelebihan lainnya dari menambah jumlah jendela adalah membuat udara di rumah lebih segar karena terdapat lebih banyak sirkulasi udara dan sinar matahari.

Namun, selama proses penambahan jendela, pastikan untuk memberikan pengaman berupa teralis agar memberkan keamanan tambahan di rumah anda.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *